Ing ngarso sung tulodho ....
adalah Kepala SMPN 3 Srengat sejak tahun 2012. Beliau adalah kepala sekolah yang masih relatif muda. Namun sudah menunjukkan unsur-unsur kepemimpinan yang tak kalah dengan kepala sekolah senior lainnya. Pada hari Kamis, 27 Februari 2014 rombongan guru & siswa berkunjung ke dusun Kampung Anyar desa Sumber Asri Kecamatan Nglegok untuk menyalurkan bantuan berupa sembako kepada warga tidak mampu. Pak Gatot (begitu beliau biasa disapa) juga turut memberikan bingkisan sembako langsung kepada penduduk yang melewati hutan di Kampung Anyar tersebut.
Seorang wanita tua pencari kayu bakar melintasi hutan dengan tubuhnya membungkuk menahan beban yang berat. Begitu mendapat bingkisan sembako yang diberikan oleh pak Gatot, beliau tersenyum senang dan mengucapkan terimakasih. Tersirat kegembiraan yang tulus karena masih ada orang-orang yang peduli terhadap nasib rakyat kecil. Pak Gatot juga sering menunjukkan sikap kepedulian terhadap masyarakat tidak mampu. Beliau memang memiliki rasa welas asih yang tulus.
Beliau adalah sosok laki-laki pekerja keras, demi keluarga dan demi karier. Tidak pernah kelihatan duduk-duduk santai berpangku tangan. Jadwal kegiatan beliau sangat padat, baik di dunia pendidikan maupun di kehidupan sosial. Dalam acara Dies Natalis SMPN 3 Srengat tahun 2013, beliau juga ikut bekerja keras bersama para guru dan siswa dalam mempersiapkan kegiatan agar dapat terlaksana dengan lancar dan sukses.
Meskipun sebagai pimpinan tertinggi di sekolah, pak Gatot tidak pernah melakukan hal yang semena-mena. Sebagai pemimpin, beliau lebih mengutamakan aspirasi dari bapak-ibu guru, karyawan sekolah maupun dari anak-anak dan wali murid. Beliau selalu memberikan kesempatan pada anggota sekolah untuk mengemukakan pendapatnya, dan memohon kepada setiap orang untuk memberi masukan demi kebaikan bersama. @
Komentar
Posting Komentar